Kamis, 12 Februari 2009


Persyaratan Memperoleh Rekomendasi Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Dalam Rangka Ijin Penggunaaan Bangunan ( IPB) terhadap proteksi kebakaran pada bangunan gedung

1. Surat Permohonan ditujukan kepada Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Provinsi DKI Jakarta
2. Foto Copy Izin Mendirikan Bangunan ( IMB).
3. Gambar Instalasi Proteksi Kebakaran dan Sarana Penyelamatan Jiwa:
a. Gambar Instalasi Hidran Gedung dan Hidran Halaman 3 set;
b. Gambar Instalasi Sprinkler Otomatis 3 set;
c. Gambar Instalasi Alarm Manual dan/atau Alarm Otomatis 3 set;
d. Gambar Instalasi Proteksi Kebakaran Khusus;
e. Gambar Instalasi Proteksi Kebakaran kimia portable;
f. Gambar Instalasi Sistem Pengendali Asap ( Pressurized Fan dan Exhaust Fan) 3 set;
g. Gambar Akses Masuk Mobil Pemadam Kebakaran 3 set;

h. Gambar Kompartemenisasi perlantai Bangunan Gedung 3 set;
i. Gambar Satu Garis Instalasi Sumber Daya Darurat Kebakaran 3 set;
j. Gambar Instalasi Sistem Komunikasi Darurat 3 set;
k. Gambar Instalasi Petunjuk Arah Jalan Keluar dan Lampu Penerangan Darurat 3 set;
l. Gambar Tata Letak Sarana Jalan Keluar ( al. Tangga Kebakaran ; Muara Tangga dan Area Pengungsian Sementara; Koridor; Jalan Penghubung Terlindung ) 3 set;
m. Gambar Lift Kebakaran 3 set.

4. Spesifikasi Teknis Alat Peralatan Proteksi Kebakaran dan Sertifikat Layak Pakai dari Pabrikan dan /atau dari Instansi Pengujian yang diakui secara Internasional dan/atau Dinas Pemadam Kebakaran:
a. Pompa Pemadam Kebakaran;
b. Pengendali Pompa Kebakaran / Fire Pump Controller;
c. Pintu Kebakaran;
d. Alat Pemadam Api;
e. Hidran Kebakaran;
f. Slang Pemadam Kebakaran ukuran 1,5 (satu koma lima) inch;
g. Bahan Penghambat Api / Fire Stopping Material;
h. Fire Rolling Shutter;
i. Kepala Sprinkler; Kepala Detektor ; Katup Pengendali Utama/MCV; Katup Pengendali Cabang/BCV; Katup Pengurang/Pembatas Tekanan/ PRV/PRD , Bell Alarm;
j. Lift Pemadam Kebakaran;
k. Pressurized Fan dan Exhaust Fan.

Rabu, 11 Februari 2009

Ikatan Kebakaran Indonesia (IKI)
Bekerjasama dengan
Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana
Provinsi DKI Jakarta

mengadakan

SEMINAR SEHARI

Kamis, 26 Februari 2009
Venue : Pusdiklatkar Ciracas
”TEMA SEMINAR””
Mekanisme Penerbitan IMB dan SLF Dalam Rangka Meningkatkan Keselamatan Kebakaran Bangunan Gedung dan Penanganan Penanggulangan Bencana”